Lomba novelet #fikfanDIVA
Apa itu lomba novelet #fikfanDIVA? Ini adalah lomba menulis novelet fantasi yang diadakan oleh @divapress01 antara 15 Februari – 15 April 2013. Jadi, kalian bisa mulai menulis draftnya sekarang. Apa itu novelet? Novelet adalah “novel mini” yang maksimal terdiri dari 30.000 kata, sekitar 100 – 130 halaman A4. Apa pula itu fiksi fantasi? Fiksi fantasi adalah kisah rekaan yang mengandung unsur-unsur magis, sihir, gaib, petualangan, imajinasi. Contoh #fikfan paling populer : Harry Potter, Eragon, Lord of the Rings, Percy Jackson. Ada juga Fleur, Kynigos, Almost Twilight, dan Chiru’un. Ada dua jenis cerita fantasi, high fantasy dan low fantasy. Apa perbedaan di antara keduanya? Low fantasy mengambil setting di dunia nyata (real world) di mana terjadi keajaiban-keajaiban dan kejadian-kejadian yang sifatnya imajinatif. Contoh #fikfan model low fantasy adalah Percy Jackson, Harry Potter, Lortedox.